Bakso

Bakso adalah salah satu jenis makanan yang banyak digemari oleh masyarakat di Indonesia. Dimanapun kita berkunjung, baik di kota maupun di pedesaan selalu saja kita bisa temukan warung bakso. Di sekitar Pasar Sore Kaliwungu saja, banyak sekali bisa kita jumpai warung bakso, mulai dari Warung Bakso Imadora, Bakso mbak Zaro’ah, Bakso Kang Siroj, Bakso Bola Dunia dan masih banyak lagi warung bakso lainnya. Juga tidak sedikit kita jumpai bakso keliling dari kampung ke kampung menggunakan gerobak dorong. Ya, karena menjadi salah satu makanan favorit itulah, banyak orang yang tertarik membuka warung atau rumah makan bakso, disamping cara pembuatannya yang sangat mudah. Tinggal kita mempelajari sedikit resepnya, maka kita sudah bisa membuat bakso.
Bakso sendiri tidak hanya dibuat dari daging sapi, tapi udang, ikan, cumi ataupun ayam enak juga dibuat bakso. Begitu juga dengan cara membuatnya, bisa digoreng, dikukus ataupun direbus.

Berikut ini adalah bahan-bahan utama yang dapat digunakan untuk membuat bakso :

Daging Sapi :
Pilih daging sapi yang masih segar, kalau bisa yang masih berdarah dan berwarna merah. Makin segar makin baik, karena daging sapi yang segar akan menghasilkan bakso yang kualitasnya terjamin. Daging sapi yang bebas urat dan sedikit lemak seperti daging lemusir dan gandik akan menghasilkan bakso yang rasanya enak. Bisa juga dipakai daging sapi bagian paha depan, atau daging iga.
Bagi yang menyukai untuk membuat bakso urat, pilihlah daging bagian sengkel..

Ikan :
Pilih jenis ikan yang berdaging putih seperti tenggiri, kakap, kerapu, atau ikan gabus. Selain hasilnya tampak bersih (tidak gelap), tekstur baksonya pun lebih kenyal. Sebab ikan berdaging putih umumnya memiliki kandungan protein aktin dan myosin cukup tinggi yang membuat daging ikan lebih padat, kompak dan mudah dibentuk. Bakso ikan yang bermutu baik berwarna putih,  mengkilap dengan tekstur kenyal, halus dan tidak berserat.

Udang :
Pilih udang yang segar, buang sungutnya yang panjang, kepala dan kulitnya. Remas – remas udang secara hati – hati dengan garam, lalu cuci bersih, baru cincang halus.

Ayam :
Daging ayam tidak sekenyal daging sapi, tetapi kini banyak yang memanfaatkannya untuk bakso. Yang digunakan adalah daging ayam tanpa tulang atau bagian dada. Pilih ayam yang sehat, segar dan tidak terlalu tua.

Berikut ini adalah bahan-bahan dan cara membuat Bakso :

Bahan Masakan :
- 1 kg daging sapi
- 1/4 kg tepung sagu
- 1 sdt baking soda
- 3 butir telur
- es batu

Bahan yang dihaluskan :
- 4 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- garam secukupnya
- bumbu penyedap secukupnya
- lada secukupnya

Cara Memasak Bakso :
1. Campur daging sapi,sagu dan baking soda, telur serta bumbu yang sudah dihaluskan, kemudian giling hingga halus, sambil menggiling masukkan es batu sedikit demi sedikit setelah halus lalu angkat.

2. Masak air didalam panci lalu masak hingga mendidih, kemudian adonan bakso tadi dilinting bulat (dibuat bulatan besarnya sesuai selera) lalu masukkan kedalam air yang mendidih tadi, tunggu hingga mengapung dan angkat kemudian didinginkan.

Bahan-bahan untuk kuah bakso :
- air secukupnya (air kaldu dari rebusan tulang sapi)
- 1 sdm ebi (udang kering)
- 1 sdt lada
- 2 siung bawang putih
- bumbu penyedap secukupnya
- garam secukupnya.

Cara membuat kuah bakso :
1. Semua bahan dihaluskan kemudian ditumis dengan sedikit minyak hingga harum lalu masukkan kedalam air atau kaldu sapi yang sudah mendidih tadi dan masukkan bakso.

2. Setelah itu siapkan mangkuk serta mie kuning,soun atau bihun, sawi hijau dan masukkan kuah beserta baksonya, jangan lupa tambahkan saos, kecap dan sambal.

Cara membuat sambal bakso :
- cabai merah giling
- minyak goreng (minyak kelapa)
- garam secukupnya
- bumbu penyedap
semua bumbu dihaluskan dan ditumis hingga harum.

1 comments:

rukunya2 mengatakan...

Jual Cytotec Obat Aborsi Asli Tuntas

Jual Obat Aborsi Ampuh

Obat Aborsi Manjur
Obat Aborsi

Posting Komentar

 
Beranda | Artikel | Galeri | Makanan Khas | Serba Serbi | Kontak

Copyright © 2009 Pasar Sore Kaliwungu |Designed by Templatemo |Converted to blogger by BloggerThemes.Net Edited by paksoleh

Usage Rights

DesignBlog BloggerTheme comes under a Creative Commons License.This template is free of charge to create a personal blog.You can make changes to the templates to suit your needs.But You must keep the footer links Intact.