Telur Ikan Mimi
Posted by
paksoleh
on Jumat, 05 Oktober 2012
Labels:
Makanan Khas
Telur Ikan Mimi, adalah sejenis ikan pari dengan cangkang keras yang diolah dengan campuran parutan kelapa muda dan diberi bumbu pedas. Biasanya yang tidak bertelur atau ikan mimi kecil, diambil dagingnya untuk dicampur dengan parutan kelapa.
Cara penyajiannya sangat khas, telur ikan mimi dikerok dari cangkang kemudian dicampur parutan kelapa muda yang sudah diberi bumbu. Untuk satu plastik kecil telur mimi di jual Rp 2.000 namun tidak jarang pedagang menjual secara utuh satu ekor mimi seharga Rp 40 ribu.
Makanan ini menjadi lebih spesial lagi karena hanya bisa dijumpai menjelang bulan Ramadhan dan tidak dijual pada hari hari lainnya. Di Kaliwungu Kendal menjelang bulan Ramadhan, ada tradisi yang cukup unik, dimana ratusan warga menyerbu festival kuliner di depan Masjid Al Muttaqin Kaliwungu demi mendapatkan makanan yang hanya ada sehari sebelum puasa. Warga merasa jika tidak makan telur ikan mimi, ibadah puasa yang akan dilalui menjadi kurang afdol.
2 comments:
Pak, boleh request artikel tentang momoh??? ak tertarik sama makanan yang satu ini...
trims
Bisa sya beli
Posting Komentar